Jenis Perencanaan Pemasaran - Di dalam perusahaan mempunyai beberapa jenis perencanaan pemasaran , yaitu meliputi : Perencanaan pasar yang strategis (strategic market planning), perencanaan strategis pemasaran perusahaan (corporate marketing plannng), perencanaan pemasaran yang operasional (operational marketing planning), perencanaan pemasaran yang strategis (strategic marketing planning), dan perencanaan pemasaran produk baru (planning of launching of new product).
Penjelasan dari jenis perencanaan pemasaran:
Perencanaan pasar yang strategis
Dalam perencanaan ini berkaitan dengan perencanaan usaha perusahaan ke arah dimana suatu usaha perusahaan akan dikembangkan. Perencanaan pasar yang strategis akan dicakup penetapan suatu pasar yang mana akan dilayani dan produk apa yang akan dihasilkan dan didistribusikan atau dipasarkan. Untuk melakukan kegiatan suatu perencanaaan pasar yang strategis perlu dikaji, antar lain sebagai berikut :
- Pelanggan (customers) yang akan dilayani
- Pesaing ( competitors ) yang harus dihadapi
- Tren lingkungan ( environmental trends ) yang meliputi sosial ekonomi, politik, dan teknologi yang mempengaruhi pasar yang diramalkan
- Ciri pasar yang ada untuk mengetahui perubahan yang terdapat dan interaksinya
- Ciri perusahaan ( internal company characteristic ) bagi penilaian kemampuan sumber daya yang ada di dalam suatu perusahaan
Perencanaan strategis pemasaran perusahaan
Dalam perencanaan ini merupakan suatu perencanaan jangka panjang yang mempunyai sifat menyeluruh dan strategis yang merumuskan berbagai jenis strategi dan jenis program pokok di bidang pemasaran perusahaan, yang akan dilaksanakan untuk mencapai suatu tujuan perusahaan dalam jangka waktu tertentu. Dalam melakukan perencanaan ini perlu melaksanakan :
- Analisis sumber daya dan lingkungan perusahaan dan serta strategi acuan produk (product mix strategic).
- Analisis dalam situasu yang mencakup beberapa hal yaitu : analisis pasar dan segmentasinya, pengukuran pasar dan analisis produktivitas dan rentabilitas.
- Penetapan strategi suatu perusahaan dengan mempertimbangkan pasar dan produk yang dapat berupa :
- Strategi penetrasi pasar, strategi ini untuk jenis produk yang lama dan pasar yang lama.
- Strategi pengembangan produk, strategi ini untuk jenis produk yang baru dan pasar yang lama.
- Strategi pengembangan pasar, strategi ini untuk jenis produk yang lama dan pasar yang baru.
- Strategi diversifikasi, strategi ini untuk jenis produk yang baru dan pasar yang baru.
3. Perencanaan pemasaran yang operasional
Dalam perencanaan ini merupakan suatu perencanaan kegiatan dalam pelaksanaan dibidang pemasaran yang rinci atas produk atau barang, daerah atau wilayah niaga, dan waktu (time) yang lebih pendek. Dalam rencana ini akan mencakup antara lain sebagai berikut :
- Rencana penjualan atau pemasaran per daerah, produk, bulan
- Rencana untuk menyalurkan atau distribusi
- Rencana promosi untuk per produk,daerah,bulan
- Rencana pendidikan dan pengembangan tenaga seller / penjualan
- Rencana penelitian dan pengembangan suatu pasar
- Rencana penelitian dan pengembangan suatu barang / produk
- Rencana kunjungan dan pembinaan pada pelanggan
Untuk penyusunan sebuah rencana yang operasional perlu didahului dengan analisis perencanaan pemasaran di atas :
- Kemampuan setiap unit pelaksana pemasaran
- Menganalisis target penjualan per unit pelaksana pemasaran
- Mengetahui situasi dan kondisi pasar dari para pelaksana pemasaran tersebut
- Mengetahui besarnya dana anggaran yang disediakan para pelaksana pemasaran tersebut
4. perencanaan pemasaran yang strategis
Dalam perencanaan ini berkaitan dengan usaha untuk mendistribusikan produk perusahaan. Perencanaan ini mencakup sebuah strategi pemasaran yang terpadu. Yang dimaksud dengan acuan pemasaran terdiri dari :
- Strategi produk
- Strategi harga
- Strategi distribusi
- Dan strategi promosi
Gambar : Strategi Untuk Acuan Pemasaran |
5. perencanaan pemasaran produk baru
Dalam perencanaan ini merupakan perencanaan kegiatan pelaksanaan memasarkan produk baru. Perencanaan ini tercakup sasaran pasar yang dituju, kegiatan pengujian dalam pasar, meramalkan potensi suatu pasar serta memperkirakan target dalam penjualan, dan penetapan sumber daya yang dibutuhkan